Kamis, 26 April 2012

Sticker One Way Vision

Sticker One Way Vision

Sticker One Way Vision


Sticker One Way atau One Way Vision, dari namanya kita bisa artikan jenis sticker ini adalah jenis sticker satu arah. Maksudnya, jenis sticker ini membatasi pandangan mata hanya dari satu sisi saja. Contoh: Saat dipasang di kaca mobil, pandangan keluar masih terlihat. Tapi, dari luar kedalam tidak kelihatan.

Sticker One Way juga disebut sebagai sticker lubang mikro, bahan nya memiliki lubang lubang kecil yang biasanya berdiameter 1mm. Bentuknya seperti kasa nyamuk. Sampai disini udah paham ya apa itu Sticker One Way?

Manfaat Sticker One Way Vision


Branding Logo Perusahaan


Jika membahas suatu produk, kurang afdol kalau tidak menyertakan manfaat atau fungsinya. Sticker One Way Vison memili banyak manfaat, terlebih dalam hal promosi ataupun branding, banyak digunakan oleh mereka yang berkecimpung di dunia periklanan & advertising.

Area Pemasangan


Sticker One Way Vision biasa dipasang di media kaca. Bisa di kaca restoran, kaca toko, etalase, atau pun dikaca mobil.

Design dan Pencetakan


Design Sticker Oneway tergantung kepada selera dan tujuan masing masing. Tapi kebanyakan orang mencetak sticker one way dengan design produk atau branding. Lah kok gitu? Iya gitu, iklan iklan iklan iklan. Tapi ada juga beberapa orang mencetak sticker one way dengan design kartun, atau gambar lain nya yang tidak berhubungan dengan priklanan atau produk tertentu. Hanya sekedar suka.

Pencetakan Sticker One Way Vision biasanya menggunakan mesin Digital Printing. Kalau diprint pakai printer rumahan bisa gak? Bisa aja. Tapi tidak disarankan. Kenapa? Karena printer rumahan area cetaknya terlalu kecil. Lagipula, harus menyesuaikan jenis tinta. Tinta untuk mencetak sticker tidak sama dengan tinta untuk mencetak / print kertas biasa.

Harga Sticker One Way Vision


Sticker One Way Vision tidak lah mahal. Berkisar dari Rp 70.000 - Rp 130.000 / meter nya. Ingat, itu hanya harga bahan + cetak. Ongkos pasang nya beda lagi, tergantung dari penyedia jasa pasangnya. Khusus sticker one way ini, biasanya kuantitas tidak terlalu berpengaruh pada harga. Misalnya, harga 1 meter Rp 100.000, jika ingin membeli dengan jumlah banyak, tarolah 10 meter, harga permeter nya akan dihitung sama. Biasanya yang bisa dinego itu ongkos pasang nya. Misal ongkos pasang permeter Rp 50.000, kalau 10 meter mungkin bisa jadi Rp 40.000 atau Rp 45.000 permeternya.

Jika ada informasi yang kurang, salah tulis, atau jika ada yang ingin ditanyakan tentang Sticker One Way Vision, silahkan di isi kolom komentar dibawah.

Semoga bermanfaat.











Rabu, 25 April 2012

Sticker Sandblast

Sticker Sandblast mungkin masih terdengar asing bagi kebanyakan orang. Mungkin pernah melihat, tapi tidak tahu bahwa itu adalah Sticker Sandblast. Oleh karena itu, pada tulisan kali ini kita akan membahas sedikit banyak tentang sticker sandblast.

Motif Bunga Logo Perusahaan


Apa Itu Sticker Sandblast?


Sticker Sandblast adalah jenis sticker dengan tekstur yang lebih kasar dibanding jenis sticker lainnya. Warnanya lebih buram mendekati warna es ( iya, es batu ). Sticker Sandblast juga dikenal sebagai Sticker Kaca Film dan Sticker Es.

Sticker Sandblast umumnya digunakan untuk melapisi kaya. Tujuan nya beragam, bisa untuk dekorasi kaca, untuk menjaga privacy sebuah ruangan, bisa juga untuk menahan panas matahari.

Untuk motif, sticker sandblast cukup beragam. Ada motif kotak kotak, motif bambu, motif garis garis, motif ornamen. Bahkan, sticker sandblast sangat bisa untuk dicustom. Dengan bantuan mesin cutting tentunya. Custom Cutting motif sticker sandblast biasanya untuk dipasang di perkantoran, restoran, rumah pribadi ( rumah tinggal), apartement, bank.

Sticker Sandblast juga bisa digunakan untuk branding. Contoh: Design motif nya mengikuti logo produk atau perusahaan.

Pemilihan Bahan dan Motif


Pemilihan jenis bahan dan motif disesuaikan dengan kebutuhan anda. Untuk motif, ini lebih keselera. Untuk jenis bahan atau merek, bisa disesuaikan dengan budget.

Ada banyak produsen yang menyediakan sticker sandblast, mulai dari yang mahal sampai yang murah meriah. Tapi, yang paling populer adalah Merek Taki. Harga yang tidak terlalu mahal dengan kualitas jempolan. Kelebihan merek Taki adalah tidak mudah rusak / patah. Sekalipun patah, sangat mudah mengembalikan nya ke bentuk semula.

Custom Cutting Sticker Sandblast


Punya design sendiri? Motif sesuai keinginan? Ya, custom cutting solusinya. Custom cutting juga tidak bisa sembarangan. Yang perlu diperhatikan adalah jenis mesin, panjang bahan yang akan dicutting dan setelan pisau pada mesin. Cutting Sandblast tidak sampai putus, sangat disarankan agar cuttingan setengah putus agar memudahkan saat pemasangan. Jika dicutting putus, ampun. Susah masangnya.

Pemasangan Sticker Sandblast


Pemasangan sticker sandblast gampang gampang sulit. Gampang jika sudah berpengalaman, akan sulit jika belum pernah memasang. Pemasangan juga harus teliti. Menentukan bagian atas dan bagian bawah harus jeli karena cuttingan pada sticker sandblast hampir tidak terlihat meski diplototin sekalipun. Kelihatan nya aja yang mudah, tinggal semprot pakai air sabun, terus rapihin. Hehehehe

Mungkin ini dulu yang bisa dishare. Jika ada yang salah tulis, informasi kurang jelas, tolong di infokan dikolom komentar. Nanti di update.

Semoga bermanfaat.